[Discussion] Baby Food (MPASI)
Page 1 of 532 1 2 3 11 51 101 501 ... LastLast
Results 1 to 15 of 7975
  1. #1

    Join Date
    Jan 1, 1970
    Posts
    0
    Mentioned
    Post(s)
    Tagged
    Thread(s)

    Thumbs up [Discussion] Baby Food (MPASI)

    Hi FDers Mommies yg modis2 & cakep2..

    Thread kali sharing ttg " Solid food & Milk powder " for your lovely baby/ toddler.

    Pertanyaan ku:
    1. What is your baby milk powder?
    Kalo my DS selama ini cocok ma ENFALAC fr umur sebulan sampe skrg uda ganti ENFAPRO buat umur 11 bulan.

    2. What kind of solid food does your baby eaten?
    * 4 months old: My baby dr umur 4 bulan, uda coba makan cereal porridge merek HEINZ khusus umur 4 bulan.

    * 6 months old : ganti NESTLE bubur merah, buah2an n sayur2an ( only for breakfast ), kalo lunch & dinner makan bubur masakan tapi disaring. so menu
    nya only: Fish, carrot, Spinach, pumpkin, Papaya, Banana.
    Fast food: merek HEINZ ( Bubur Jadi beli di supermaket )

    *8 months old - Now : Menu bubur Chicken, Fish, Beef, Ceker ayam, pumpkin, carrot, kentang ( Mashed Potato ), Brocolli, Bayam & Sayuran lain, Moon Tafu Japan ( incl.egg ), Apple, Orange Juice, Papaya, Banana, Yogurt.
    Biskuit: Any brand of biskuits for baby.
    Less Fast Food: Dia uda ga suka bubur langsung jadi. maunya di masak, kecuali cereal.

    Soo.. Mommies..pls sharing yr BABY foods & Milk powder in this thread yaaa.. Cya..

    ----------------------------------------------------------------------------------------------------------------
    kirana:
    dari Hidden Content
    ketimbang tenggelem, gue taro sini ya

    pada dasarnya dr 6m 2w sdh bisa dicoba semua jenis makanan.

    dari FB AIMI-ASI
    (by ika isnaeni)
    dear bunda

    untuk bunda-bunda yg akan memberikan mpasi terhadap putra-putrinya,rekomendasi WHO terbaru sebenarnya jauh lebih mudah di bandingkan dengan metode2 yg selama ini beredar di masyarakat
    di sini saya membuat garis besar pemberian mpasi sesuai rekomendasi WHO

    1. usia awal 6 bulan
    - berikan bubur kental,bukan bubur encer,di mana bubur ini jika di balik sendoknya tdk mudah mengalir jatuh
    - jika ada riwayat alergi baik orang tua maupun bayi atau di khawatirkan ada alergi,aturan 3 hari boleh di berlakukan
    - pemberian awal adalah 2x bubur kental atau 1x bubur kental dan 1x puree kental dalam sehari.
    - variasi makanan mulai makanan pokok yg di lumatkan seperti jagung,gandum,nasi,kentang,padi-padian
    - jumlah yg di berikan adalah 2-3 sendok makan orang dewasa

    2. usia 6 bulan sampai 9 bulan
    - frekuensinya adalah 3x makan utama dan 1x selingan
    - jumlahnya mulai di tingkatkan pelan-pelan menjadi setengah canggir 250ml
    - variasikan semua jenis makanan dari semua variasi makanan,dari karbohidrat,sayur,buah,kacang-kacangan,protein hewani dan lemak (santan,margarin,minyak goreng,dll)
    - setelah usia 8 bulan,berikan makanan yg bisa di pegang oleh bayi

    3. usia 9-12 bulan
    - frekuensi makanan menjadi 3x makanan utama dan 2x makanan selingan
    - jumlahnya mulai di tingkatkan sampai satu cangkir
    - variasi makanan sama
    - teksturnya mulai kasar

    4. usia 12-24 bulan
    - frekuensi makan 3-4x makan utama dan 2x selingan
    - tekstur sudah makanan keluarga

    pastikan semua bahan makanan adalah produk lokal,mudah dan murah utk anak2 kita ya bundaaaaa
    selamat makan

    Last edited by kirana21; Sep 27, 2012 at 07:02 PM.

  2. #2

    Join Date
    Jan 1, 1970
    Posts
    0
    Mentioned
    Post(s)
    Tagged
    Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    hi there mslindy aku bagi pengalaman ya. sampai sekarang sjaminah (13 months) masih belom juga mau formula. so, i'm still breastfeeding. we've tried all kind of brands of bottles and teats and she still didn't want any of them. maybe its because she doesn't like dummy (pacifier), we have tried that in every brand available in here, also she didnt want it. she spits it out. anyway, kalo disini, formula itu cuma disarankan from 0months until 12months. setelah 12 months diharuskan minum susu sapi full cream. karena lebih bagus. ya, memang sih susu sapi disini enak banget. so creamy and tasty. aku aja suka. hihihi....

    pertama kali kenal solids umur 6 bulan. disini diharuskannya begitu. karena untuk mengurangi efek alergi oleh makanan. oleh karena itu semua produk makanan baby yang ada tulisannya "for from 4 months" sudah di banned di seluruh australia. dan mereka menggantinya menjadi "for from 6 months". The brands are from HEINZ, ONLY ORGANIC, etc.

    1. From 6 months : aku cobaiin bubur beras putih ke Sjaminah. just for breakfast for the first week. the consistency is really thin, almost like water. in the following week, i still give her rice cereal with the consistency a bit thicker. and on lunch time, i gave her pureed pumpkin for the next three days. and the next following 3 days i gave her pureed sweet potatoes. also only for lunch. the reason i give her a bits by bits for every new food, is so if she has any allergy to all those food, i know right away.

    2. From 7 months : I mixed her rice cereal with very cooked banana (yang sudah matang banget, jadi kan tinggal di mash gampang tuh) or I mixed her banana with oats cereal. And for lunch I mixed her food with either pureed sweet potatoes and carrots, or, pumpkin and potatoes, etc. and i began introduced her with dinner. also one by one. this time i introduce her with veggies. i gave her pureed baby spinach, pureed broccoli, pureed cauliflower. methodnya sama dengan yang diatas, dicobaiin dulu per 3 hari.

    3. From 8 months : On this this stage she can have a bit of mashed, not pureed anymore. Its good for the development of her jaws. Sekalian melatih untuk menguyah. I gave her either mashed apple, mashed pear, avocado, papaya, banana, etc and still with a bit of either rice/oats cereal. At this age, I gave her well cooked chicken. Most mums would just give their babies the breast part of the chicken. But base on the fact, the thigh or tenderloins chicken has more vitamins and protein than the breast part. And breast can be so hard if you don't know how to cook it properly. Unlike tenderloin that is juicy and easy to chew. I mixed the chicken with either her veggies or the roots veggies (potatoes, carrots, etc). Btw, when you cooked carrots, its good to put a cube of unsalted butter into it since it will brings out the beta-carotene in carrots that is good for the baby. And its always better to steam all your veggies rather than boil it. Because you can loose a lot of vitamins in boiling.

    4. From 9 Months : I started to give her fish. All white meat fish is good at this stage. Fish like cod, haddock, hake, plaice. Just steamed the fish and mashed it and mixed it with other veggies. And it also good to starts giving the baby meat (minced) either from
    the lamb or beef. I gave Sjaminah lamb cuttlet for her to chew. Because I know her gum is itchy due from teething. So, just slow oven your mini lamb cutlets, cut out the meat into little piece, and give the bone to Sjaminah. You can do that with chicken drumstick.

    Nah for morning teat and afternoon tea, i gave her either teething rusk, or cubes of baby cheese (sebenarnya disini ada susunan juga cheese mana yang boleh berdasarkan umur baby, pertama all white cheese is good, like ricotta, broncocinni and then shredded cheddar cheese). I also gave her cooled cut carrots and celery sticks. They cool the gum while teething and also they get the juice out of it. Jadi snack sehat lah. She loves baby yoghurt too.

    I have been giving Sjaminah everything organic. Even her chicken. Everyone's called me freak. Hahaha...but I dont care. I just dont want Sjaminah consumed all those nasty things regular chicken has. Like hormone injection and all. I have tried those foods in the jar, but somehow Sjaminah doesn't like that. She likes home meal better. After all, its is healthier and we know exactly what's in it. But then again, the choice is yours.

    Hmm...apalagi ya...masih panjang sih...tapi lupa nih...udah 13months sih. Hehehe...aku banyak deh resep2 baby, kalo mau tinggal bilang ya.

  3. #3

    Join Date
    Jan 1, 1970
    Posts
    0
    Mentioned
    Post(s)
    Tagged
    Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    1. What is your baby milk powder?
    ASI eksklusif sampai 6 bulan (ASI only, no water, no pisang, nothing). Umur 6-12 bulan: Similac. Aku lokasinya di US.

    Setelah usia 1 tahun gak pake formula lagi, hanya fresh milk. Sekarang fresh susu sapinya agak dikurangi, diganti dengan rice milk dan soy milk karena ternyata dia agak alergi kalo kebanyakan susu sapi. Hidungnya meler mulu.

    2. What kind of solid food does your baby eaten?
    Karena gw kasih ASI eksklusif, jadi baru umur 6 bulan baru anakku aku kasih makan makanan solid. Segala jenis buah dan sayur dan bubur nasi, dan buatan sendiri. Makanan botolan hanya kalau lagi traveling.

    Setiap 2-3 bulan makin ditingkatkan kepadatannya.

    3. Usia 1 tahun ke atas: makanan dewasa minus yg pedes-pedes, walpoun pernah nelen cabe rawit yg gw sangka kacang polong Hidden Content

    ------------------------------------------------------------------------------------
    kirana:
    sambungan dr post #1

    (By Hidden Content and Hidden Content )

    Panduan MPASI Menurut WHO
    Dulu, bayi diberi ASI eksklusif cuma sampe 4 bulan, terus, kenapa
    sekarang jadi 6 bulan? Itu karena anjuran WHO ^_^

    Tau gak, WHO itu gak cuma ngasih panduan awal mulai MPASI, tapi juga
    ngasih panduan MPASI-nya loh. Bahkan sampe anak berusia 24bulan
    (weaning with love). Secara udah ada yang whole package, ngapain
    repot-repot lagi? Hihihi..

    Ini dia panduan Jadwal MPASI menurut WHO.

    1. Serealia
    WHO menganjurkan kita memulai MPASI dengan serealia (beras putih,
    beras merah, oat/havermuth), ini bukan tanpa alasan, loh.

    - Serealia adalah bahan makanan yang paling minim memicu reaksi
    intoleransi pada bayi (awamnya alergi). Paling minim, loh ya..
    bukannya inalergi alias tidak akan menimbulkan alergi. Reaksi
    intoleransi ini sebisa mungkin dihindari terjadi pada bayi, karena
    bukan hanya mengganggu, bahkan bisa berbahaya. Contoh reaksi
    intoleransi ini antara lain: ruam, sembelit, diare, sesak nafas, dll.

    - Rasa serealia biasanya hambar, maka ketika dicampur dengan asip,
    hanya rasa asip yang terasa. Jangan lupa. Tekstur makanan pertama
    bayi adalah cair, bagai ASIP berbubur. Bayangkan saja, selama 6 bulan
    bayi hanya minum ASI, maka bagai orang puasa, janganlah diberi makan
    yang langsung kental.

    - Bayi 6 bulan memerlukan banyak sekali kalori, dan hanya bisa
    dipenuhi oleh karbohidrat. Berapa banyak kasus bayi yang ditunda
    pemberian karbonya yang berat badannya naik pesat setelah diberi
    karbo? Sering denger kasus kayak gitu kan? Karena memang, 6m+ itu
    aktivitasnya sudah berjibun. Dia belajar berdiri, merangkak, atau
    merayap, berceloteh, dan lain-lain.. semua itu memerlukan banyak
    sekali kalori yang sudah tidak bisa lagi dipenuhi oleh ASI/ASIP.

    - Bayi sudah bisa menyerap semua bahan makanan “aman” seperti beras,
    bayam, wortel, dll sejak 3bulan! Tapi siapa juga yang mau ngasih makan
    bayi umur 3 bulan? Hehe.. karena itu, pada usianya yang 6 bulan, bayi
    sudah sangat siap mencerna serealia dan kawan2nya Hidden Content

    2. Daging
    Awalnya WHO meletakkan jadwal daging ini di usia 8bulan. Namun dengan
    banyaknya kasus bayi di bawah 2 tahun dengan anemia defisiensi besi,
    terutama di Asia, WHO-pun memajukan jadwal makan daging ini menjadi:
    MINGGU KEDUA MPASI. Ada pendapat lain: 6,5 bulan. Sama saja, pilih
    mana juga boleh, pokoknya intinya: segerakan pemberian daging merah
    Hidden Content

    Bersama daging merah ini juga bisa dikenalkan air jeruk. Karena
    daging mengandung banyak zat besi dan vitamin C membantu
    penyerapannya. Air jeruk mengandung vitamin C yang tinggi. Berikan
    daging dan air jeruk bersamaan/berdekatan.

    Pantangan dalam memberikan daging adalah: tidak boleh diberikan
    bersamaan/berdekatan dengan susu (ASI/ASIP/sufor). Karena susu
    menghambat penyerapan zat besi.

    3. Sayur karbo
    Setelah dikenalkan dengan daging, kenalkan bayi dengan sayuran
    berkarbohidrat, seperti kentang, ubi, labu kuning, kacang ijo, dll.
    Tetap karbo, karena bayi masih memerlukan kalori tinggi. Ibu bisa
    tetap memberikan makan 1x sehari atau meningkat jadi 2x sehari.
    Kekentalannya juga meningkat sesuai keterampilan bayi.

    4. Sayur nonkarbo
    Ketika ibu memberikan sayuran nonkarbohidrat pada bayi, bayi sudah
    makan 2x sehari, salah satunya adalah bubur (karbo). Sayuran ini
    antara lain: wortel, bayam, sawi, terung, labu siam, dll. Disarankan
    pemberian sayur nonkarbo ini dalam bentuk fingerfood, alias dipotong
    menyerupai korek api dan dimakan sendiri sama bayi. Bahasa gawulnya
    beelwe (BLW-baby led-weanning). Tapi tetep diawasin ya, bu ^_^

    5. Buah
    Ini adalah bahan makanan yang terakhir dikenalkan ke bayi. Tidak
    disarankan dicampur dengan susu karena susu menetralkan vitamin dan
    mineral dalam buah. Karena itu sebaiknya pemberiannya berbentuk
    fingerfood saja. J
    Buah-buahan tertentu (missal: apel, pir) bisa dikukus dulu untuk
    melunakkan seratnya. Pakai bantuan mesh feeder supaya bayi lebih
    mudah mengonsumsinya J

    Nah, sudah saya tuliskan panduan MPASI menurut WHO. Untuk lebih
    jelasnya bisa mengunjungi link-link di bawah (yang jadi source saya).
    Jangan lupa sama aturan 4 hari (kalo bandel, didiskon jadi 3 hari
    gapapa deh Hidden Content ), dan TANPA TAMBAHAN GARAM DAN GULA.

    Selamat memasak ^_^

    Hidden Content
    Hidden Content
    Hidden Content
    Hidden Content

    silakan dipraktekkan sesuai sikon dan kemampuan bayi masing2 ya
    Last edited by kirana21; Sep 27, 2012 at 07:03 PM.

  4. #4
    Permanent Resident yardian's Avatar
    Join Date
    May 29, 2007
    Location
    jakarta, indonesia
    Posts
    844
    Mentioned
    5 Post(s)
    Tagged
    0 Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    1. What is your baby milk powder?
    3 hari pertama my baby outside womb : formula krn ASI gue belum kluar
    hari ke 4 : formula plus 20 ml ASI
    Hari selanjutnya s/d hari 14 : 70% asi, 30% formula
    Hari 14 s/d 6 bulan : ASI ampir eksklusif (krn para nenek kadang kasi madu dan atau air putih - yang walopun seringnya dilepeh Hidden Content )
    6 bulan s/d 9 bulan : ASI tanpa formula (breast pumping 3x a day - di mobil dan di kantor) plus starting solid foods.
    9 bulan up till now (16 mos): coba bbrapa formula sbg tambahan, sekarang cocok di nutrilon soya (baby ada intoleransi laktosa klo kebanyakan minum susu formula yg lain, jd kudu soya), plus ASI klo pagi dan malam (yang seringnya dibuat ngempeng pas bangun dan sebelum tidur). Umur 2 tahun br boleh ma dokter utk kasi UHT, skrg blm blh krn pencernaannya rada masalah.
    Sekarang pelan2 dicoba kasi formula lain dicampur ma soya nya biar bisa keballll.

    2. What kind of solid food does your baby eaten?
    Standar lah, beras, beras merah, brown rice, oatmeal, multi grain cereal, mie, bihun, udon, kwetiau, kentang, sayur2 (brokoli, wortel, tomat, katuk, bayem, kacang ijo, kacang merah, kacang kedelai, tahu, tempe, labu lokal dan impor, jamur hyoko dst) , daging sapi, ayam, kaldu tulang, teri, ikan, kaki ayam, ati ampla, telur ayam kampung. Buat tambahan ada keju, bumbu2 dapur smua masuk (bawang2, jahe, garem sedikit, kecap, ketumbar, pala, dst kecuali merica - buat pemanis gue kasi glukose)
    Kalo buat snacknya kasi yoghurt, biskuit beras empro (ga cocok ma biskuit tepung),ngemil mulai dari cheesestick, putri salju, nastar, kacang, kastengel, kripik singkong, kentang, kerupuk dst suka-suka dia Hidden Content
    Buah : alpukat, pear korea, apel (kurang doyan), plum, jeruk baby, pepaya, mangga, pisang (ga banyak krn jd produksi lendir), duku, duren Hidden Content

    Yang beda dari sebelum dan sesudah setahun cuma konsistensi bubur sama penggunaan bumbu dapur dan makanan tertentu, semisal keju dan yoghurt, itu baru gue brani kasi afer setahun setengah (mengingat perutnya rada sensi). Rada alergi juga sama beberapa jenis makanan tertentu, dan susah mencerna serat dari sayuran. Klo lagi kumat, bisa pup sehari sampe 7 kali, huhuhuu Hidden Content
    Jadi sampe sekarang dibatasi sayurnya hanya sekali sehari dan seminggu sekali cuma makan tanpa sayur dan daging (kayak orang puasa mutiih Hidden Content ).

  5. #5

    Join Date
    Jan 1, 1970
    Posts
    0
    Mentioned
    Post(s)
    Tagged
    Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    Oh yah, aku gak pernah kasih garam atau gula buat baby aku. karena garam itu tidak bagus buat perkembangan jantungnya. jadi seberapa hambar-nya makanan baby, jangan tergoda untuk dikasih garam. nah, kalo gula karena asi itu sudah manis, kita juga tidak disarankan memberi gula, karena bisa bikin dia jadi suka manis dan bisa kena diabetes. Aku sama dengan dun_dan, 6 bulan pertama asi eksklusif, air pun tidak disarankan kata dokter dan midwife disini, karena asi sudah bagus banget. skr masih asi sih, tapi aku tetep usaha ajarin baby aku minum fresh milk. dia sudah mau minum air, tinggal susunya aja nih yang belom.

  6. #6
    Superstar in Training DesZeLL's Avatar
    Join Date
    May 29, 2007
    Location
    Jakarta, ID
    Posts
    5,032
    Mentioned
    303 Post(s)
    Tagged
    0 Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    Teman2... jamur yang boleh dikonsumsi sama bayi apa ajah yah? Anak gue sekarang udah 14 bulan sih.

    Kalo kambing enakkan bagian mana yah? Anak gue agak gak suka nih daging, dari baunya ajah dia dah tau. Kalo ayam sama turkey dia suka banget. Makanya kadang gue suka beli daging cincang doang. Wah apalagi kambing ya... any suggestion harus dimasak gimana?

    Oia Yardian biasanya lo belanja dimana nih kalo product poultry, ikan dan daging2an? Gue kadang suka ngeri gitu abis disini ayam rasanya suka beda. Ikan agak amis :P

  7. #7

    Join Date
    Jan 1, 1970
    Posts
    0
    Mentioned
    Post(s)
    Tagged
    Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    DesZeLL kalo setahu aku yang white mushroom boleh tuh. asal well cooked. aku ada resep mushroom rissotto enak banget deh. mau ga?

    kambing aku biasanya di olesin aja a cube of unsalted butter, top with bay leaf, terus taruh di piring anti panas, cover with aluminum foil, slow cook in the oven for 55 minutes about 100 degrees. dijamin wangi dan empuk banget dagingnya. tapi kambing sini emang cepet empuk dan dagingnya juga gak bau, kayak di jakarta.

  8. #8
    Permanent Resident chylpester's Avatar
    Join Date
    May 30, 2007
    Location
    jakarta
    Posts
    733
    Mentioned
    12 Post(s)
    Tagged
    0 Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    Ikutan aaah...

    1. What's your baby milk powder?
    Anak gw sampe umur 3 bln asi eksklusif, 3bln keatas dicampur ama Nestle NAN karena gw mesti ngantor. sampe sekarang pun masih Nestle NAN tapi yang tahap 2, kadang2 dikasih Nestle Excella Gold.

    2. What kind of solid food does your baby eaten?
    4bln anak gw dah gw kasih bubur beras merah atau bubur kacang ijo Nestle, dkk karena itu produk yg plg gampang di Indo, ada dimana2. Anak gw disaranin ama dokternya untuk dikasih solid food dikit2 mulai dari umur 4bln. karena anak gw cenderung agak kecil. Setelah pertama kali gw kasih solid food, untung perutnya kuat. jadi no problemo, gw terusin aja.

    6bln keatas, mulai gw kasih tambahan pisang.

    7bln keatas sampe sekarang, gw tambahin dikit2 bahan lain di menunya. Untuk sarapan suka gw kasih oatmeal campur beras merah ato coklat ato kacang ijo biar ada rasanya. Atau mashed potatoes yg dicampur keju atau susu atau ayam, diganti2 tiap harinya.

    Untuk makan siang bubur saring yang isinya biasanya brokoli, wortel, bayem ijo & merah, kacang merah, jagung manis. Daging2an biasanya ayam, daging sapi giling, daging salmon, ati ayam plus ceker setiap kali masak. Suka gw kasih tahu tempe juga.

    Makan malem tergantung mood gw atau nyokap masakin dia apa Hidden Content . biasanya sih gak jauh2 beda ama yang makan siang.
    Untuk buahnya sih udah segala macem, dari pisang, pepaya, melon, alpukat, jeruk (diambil airnya aja), sampe belewah pas bln puasa kmaren :P

    Anak gw biar kecil, tapi perutnya rada tahan banting. dikasih apah aja ayo. jadi kalo pas lagi pergi2 gampang. kalo ke mall tinggal cari mashed potatoes with broccoli and cheese yang kaya di wendy's. atau kalo lagi jalan2 tinggal cari makanan apa aja asal jangan pedes, trus diancurin dulu pake garpu baru disuapin. mesti diancurin dulu, sebab giginya baru 2 dibawah doang :P. padahal dah mau 1thn november ntar. hihihihihi

    Ada yg tau umur 11 bln udah boleh minum yoghurt bayi belom sih? trus belinya dimana ya? gw kok klo ke supermarket biasanya liat yoghurt yang biasa bkn yg khusus bayi.

  9. #9
    Citizen smiley's Avatar
    Join Date
    Jul 4, 2007
    Location
    Jakarta
    Posts
    2,395
    Mentioned
    15 Post(s)
    Tagged
    0 Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    Ms. Lindy

    * Usia 0-6 bulan, ASI (nyaris) eksklusif. Kenapa nyaris? krn pas hari ke-3, si kecil terpaksa disinar karena bilirubin tinggi (yg belakangan gua sadari, bisa2nya si RS doang nih), jadilah nyampur formula selama 24 jam, di mix dengan asi.
    Trus kadang nyokap juga suka kasih air putih sedikit, walau sama si kecil dilepeh juga sih

    * 6 bulan: si kecil tetap minum ASI, tp mulai diperkenalkan solid food 2x.
    - Bubur susu (tepung beras + asi) yang tdk begitu kental (hanya sedikit lebih kental daripada ASI yg biasa diminum). Kadang diseling dengan biskuit baby (Farley) 2 keping + ASI
    - Bubur buah di sore hari - "Fruit Sauce" --> apel atau pear yg dimasak sampai empuk, lalu diblender atau dikasih pisang raja/ambon yg dikerok + ASI sedikit kalo pas hasil perahan gua mencukupi

    Sama kayak Ms. Chino ... makanan si kecil TANPA GARAM dan TANPA GULA

    * 7 bulan - 8 bulan, buburnya ditambah jadi 2x + buah 1x
    Menu bubur untuk sarapannya: aku kasih selang-seling antara puree kentang (mashed potato + ASI + brokoli), labu parang, butternut pumpkins, sweet potato alias ubi merah, biskuit baby + ASI

    Makan siangnya: bubur beras merah/beras putih + ceker (buat kaldu) + daging ayam/ati ayam + wortel + sayur (bayam, brokoli, baby buncis, kacang panjang, kacang merah dan kentang). Buburnya masih agak encer (mirip cream soup tp lebih kental)

    Buahnya masih sama: buah yg dimasak (apel, pear australia, pear xinggo, pear xianglie), pisang raja, pisang ambon dan pepaya. Jeruk baby dia tdk suka! muntah!

    8-9 bulan, 1x puree untuk sarapan, 2x bubur nasi yang semakin padat tp tetap lembik (buburnya tdk disaring/blender lagi, cuman daging/sayurnya yg diblender). 1x buah. Aku kenalin sama jeruk manis (pontianak), mangga harumanis, semangka dan melon. Aku kenalin juga sama daging sapi

    Menginjak usia 9 bulan, aku mulai perkenalkan dengan Bumbu, seperti kayu manis (untuk campuran apple sauce + biskuit + kayu manis buat sarapan), bawang putih keprek buat campuran bubur tp ntar pas mo dikasih, bawangnya dibuang. Tp suka kelupaan juga ngasihnya, jd kadang lebih sering ga dipakein bawang.
    Lalu buburnya aku kasih keju, krn si kecil belum boleh pake garam. Kejunya pilih yg tdk terlalu asin, seperti merek baby bell dan party cubes yg plain. Terakhir ini aku pilih party cubes krn lebih tawar dan creamy Hidden Content

    10 bulan, bubur nasi 3x, buah 1x
    Usia 10 bulan aku kenalin sama tahu jepang, air jagung manis, kuning telor dan ikan salmon. Tahu, jagung dan Ikannya buat campuran bubur kayak biasa. Krn aku mami yg nakal, kadang si kecil aku kasih ice cream lho .. hahahaha ga banyak2 kok. Trus kalo ke resto, sedikit2 aku cicipin tofu, ikan, bubur. Tp sedikitttt aja. Supaya ngenalin doang. Kalo aku makan roti/kue juga kubagi dikiiiiiittttt. Dia doyan.

    - Kalo kuning telor, aku bikin jd kayak tahu ... caranya: Kuning telor dikocok, dicampur asi/susu kurang lebih 60cc, parutin keju, lalu di tim sampai matang. Buat variasi sarapan.

    - Kadang aku bikinin macaroni buat variasi juga. Macaroni direbus sampai empuk bener, tiriskan. Rebus kaki ayam, daging ayam sampai empuk, masukin sayuran dan macaroni. Ayam dan sayur aku blender, campur ke macaroni + parutin keju. Kalo mau dikasih begitu aja boleh. Kalau mau di tim, bisa juga, campurin kuning telor kocok, aduk, masukin ke mangkuk. Tim deh sampai matang. Jadi macaroni schotel Hidden Content

    Cemilan, aku kasih biskuit bentuk bintang dr Gerber (Graduation) rasa jagung manis atau strawberry apple.

    Soal makanan ... sebenernya aku agak-agak anti sama makanan instant. bukannya jelek lho, tp kalo emang bisa, kenapa ga dikasih makanan rumah aja. Makanan instant kebanyakan takutnya ga bagus juga. Aku ada sih stock cereal coklat instant. tp buat emergency aja, sampai skrg belum dibuka.

    Mulai minggu lalu, ASI sudah mulai menipis, akhirnya botol terakhir selama aku tinggal ngantor, dicampur formula. Miss Lindy, aku pilih merek yg S26 yg itu tuh .. apa yah Promil atau apa sih, dr Wyeth pokoknya (nulisnya bener ga yah). Setengah ASI (60cc), setengah formula. Tp kalo hasil perahan cukup (gua kayak sapi aja nih), yah balik ke ASI lagi.

    Btw, Miss Chino, ikan yg ga terlalu amis apa yah? salmon amis nih. tp si kecilku suka sih.

    Yardian, baby mu suka yoghurt? merek apa yg boleh dikasih/tdk terlalu asem. kasih begitu aja? Trus gua baca blog loe sepintas, apa rahasianya ASInya masih lancar? gua sih kalo si kecil yg minum, lancar. Tp begitu mo dipompa/peras pake tangan, ngadat deh!!!

  10. #10

    Join Date
    Jan 1, 1970
    Posts
    0
    Mentioned
    Post(s)
    Tagged
    Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    Smiley, anak gue juga disinar 3 hari, tapi bisa tetep dikasih ASI. kan tinggal dikeluarin aja. Apa tyuh yg dikeluarin? Hehehe.. Dua2nya, anak ama tetikadi Hidden Content

  11. #11

    Join Date
    Jan 1, 1970
    Posts
    0
    Mentioned
    Post(s)
    Tagged
    Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    smiley aku alhamdulillah selama kasih sjaminah salmon atau tuna (ikan berdaging gelap), gak pernah amis tuh. mungkin ikan yang kamu beli gak segar? Aku sering beli haddock, plaice atau cod. Pokoknya ikan yang putih2 gitu biasanya gak amis. Sjaminah suka aku bikinin baby pasta with tuna in tomato sauce+shredder cheddar cheese. dia suka banget tuh. bisa makan banyak banget. terus aku suka bikinin mince beef+wortel potong dadu kecil2+kentang potong dadu kecil2+jamur putih, potong dadu juga, makannya bisa sama nasi putih yang agak lembek, atau sama rissotto. aku juga seneng deh. enak sih. hihihi....

    Dulu pernah coba Nestle Nan Gold, tapi Sjaminah gak mau juga Hidden Content
    Aku gak suka S26, habisnya baunya ion banget yah. Padahal itu yang paling mahal loh disini dan yang paling diajurkan RS kalo asi kita gak keluar. tapi ga kuat. Pernah cobaiin ke Sjaminah, dia malah constipated (susah pup dan pup-nya keras) gitu. kasian kan.

  12. #12
    Citizen smiley's Avatar
    Join Date
    Jul 4, 2007
    Location
    Jakarta
    Posts
    2,395
    Mentioned
    15 Post(s)
    Tagged
    0 Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    Dundan, ahahahahaha ... gua tiap kali ngakak setiap kali loe mentioned "teti kadi". Bisa2nya pake istilah itu. Gua ngomong ke temen skrg juga jadi pake istilah itu deh. Btw, itu kan penyanyi jadul banget tuh.
    Eh waktu itu gua ga nginep di RS lagi, Deb. Gua balik ke rumah jam 11 malam, jam 8 pagi gua ke RS. Selama dr Pk. 23.00 - 8.00 itulah si kecil dikasih susu Nan 1, krn gua ga berhasil merah asi dan teti kadi gua kempes

    Miss Chino, salmonnya beli di carrefour, baunya yah bau ikan. ga amis gimana sih.
    Eh boleh juga tuh resepmu, aku tiru ah Hidden Content
    Jamurnya jamur apaan yah? di bawah 1 th udah boleh yah?

    Moms, kita taruh resep juga yuk disini, biar si kecil kita ga bosen makan itu2 aja

    Ngumung2, OOT nih ... anakku bisulan di kepala bagian belakang. Dikasih salep apa yah, yg aman. DSA-nya ga angkat2 nih, gua telp dr kemaren padahal. Sebal!

  13. #13

    Join Date
    Jan 1, 1970
    Posts
    0
    Mentioned
    Post(s)
    Tagged
    Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    Woww..thanks Mommies..for stop by to share yr bb food in here.
    I mesti byk belajar neh dr mommies expert di FDers ini..
    Kalo daging pertama yg dikasi buat DS ku itu ikan COT loh. emang masi ada bau amis nya kalo cuman dimasak bubur n ikan doank. Jadi kalo masak ikan aku suka kasi sayuran tambahan spt bayam, pumpkin yg banyak n wortel/ brocolli. Bayam & Pumpkin sifatnya kan manis. So ga pernah kasi garam ato gula. Jadi buburnya bene2 pured/ organic. Dulu pertama kali dkasi coba ikan cot n bubur sayur dia sempet ga suka. aku campurin pepaya/ pisang,..dia jadi mau..krn ketutupan bau ikan nya. anak ku kyknya ga suka ikan ada bau amis nya sama spt aku.
    Tapi bgm yah, menurut kedokteran sini, ikan penting banget buat pertumbuhan bb dibanding daging yg lain ( ayam/ beef ). Kita wkt hamil aja kan dikasi Fish Oil supplementary juga selama 9 bulan.

    Apa bener buah pisang bikin anak kita ilernya makin byk? soalnya saat ini DS ku lg numbuh gigi..so ilernya tuh..duuh banjir deh..selalu aku pakein BIB aja buat nutupin bajunya..kalo ga bajunya bisa nuker tiap jam kali. soo wet wet...

    Apa bener Orange Juice bikin baby kita jadi panas dalam? kalo cuma minum orange juice doank tanpa di campur juice lainnya..misalnya Orange juice mix papaya. or prange juice mix apple.

    Thanks again for yr info...[hr]Hahah.. aku kalo baca dundan msg nya..selalu ktawa sendiri..ini ibu asli bener cuek abisss yaak.. pas ASI aja masi bs makan Dendeng sambal balado yaak...
    aku pas ASI cuman 2.5 bulan aja, krn mesti balik kerja. so ga efesien buat pompa n sakit kan kalo dada kita lg mengeras..uiiih..bisa panas dingin or demam maan.... ga dee...
    Aku pas ASI, bener puasa nama nya sambal, jadi bykan makan sayur, ikan, n soup2 aja.[hr]
    Hidden Content Originally Posted by smiley


    Moms, kita taruh resep juga yuk disini, biar si kecil kita ga bosen makan itu2 aja

    Ngumung2, OOT nih ... anakku bisulan di kepala bagian belakang. Dikasih salep apa yah, yg aman. DSA-nya ga angkat2 nih, gua telp dr kemaren padahal. Sebal!

    Setuju SMiley.. maka nya sengaja buka thread " MENU SOLID FOOD " kan..
    hehe..aku mau byk belajar byk bikin menu makanan buat anak2 kita..seruu yaaak...

    Oiya Smiley
    Kalo bisul pake obat item yg dujual di apotik Jak ( kamu tinggal dmana? ), aku suka dibeliin ma SIL dibawa dr Jak buat P3K. Nama obt nya cream Kodok item2 gitu. bauuu.. cuman manjur...[hr]Anak ku juga suka ada bisul nya dulu..ga tau napa..pdhal kita ga pernah ada bisulan ( amit2**), aku kalo liat ada benjolan2 keras2, aku kasi obat cream pimple loh buat P3K, manjur loh, smiley. Ga sampe bengkak gede, bisa kempes. Dulu pake cream kodok item itu krn udah telat, bisulnya gede n merah, kayak udah matang gitu. udah ada mata nya.
    bisul kan sakit juga ya..

  14. #14

    Join Date
    Jan 1, 1970
    Posts
    0
    Mentioned
    Post(s)
    Tagged
    Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    aku coba bantu kasih resep ya. Sjaminah suka banget sama ikan. dia lebih banyak makan ikan (cepet habisnya) daripada makanan yang lain. ikan bagus banget buat perkembangan mata. apalagi ikan2 berminyak seperti salmon dan tuna.

    Pasta with Tuna Sauce
    *Makes about 600 ml

    Can be store in the refrigerator for up to 24 hours or freeze for up to two weeks.

    1/3 cup pasta such as alphabet or a small soup pasta
    1 small onion, finely chopped
    1 grated carrot
    2 tomatoes, diced and peeled
    ¾ cup milk
    1 tablespoon maize corn flour mixed with sufficient milk to make a thin paste
    100 grams of tuna, cut into little cubes, steamed until fully cooked.
    1/3 cup grated cheddar cheese

    Cook the pastas in a large pot of boiling water until tender.
    Place the onion and carrot into a saucepan with 2 tablespoons water and cook gently for 3 minutes or until the vegetables are slightly softened. Add tomatoes and another ¼ cup water, cover and cook for 5 minutes, then add milk. Bring to the boil. Add the corn flour mix, stirring constantly until boiling again and lightly thickened. Put in the tuna. Mix in tuna and then cheese and immediately remove from the heat. The cheese will melt in the warmth of the saucepan.

    Note: This recipe contains wheat, but can be made using wheat-free pasta.

    smiley kalau aku diajarinnya boleh mushroom umur 8 bulan ke atas. white mushroom aja dulu. potong kecil2. terus harus masak bener2 ya.

    Risotto with chicken and baby spinach

    50g brown onion, chopped finely (or a small brown onion)
    25g unsalted butter
    110g Arborio rice
    200gr chicken breast
    450ml hot boiling chicken stock (see below how to make a nice fragrant chicken stock)
    A handful of baby spinach, stack, roll and cut thinly
    225g ripe tomatoes, steamed, skinned, deseeded and chopped
    50g ricotta cheese or shredded cheddar cheese
    10gr corn flour and add with water

    Always remember to use hot boiling stock everytime you make a risotto. Otherwise, the rice will not properly cook and become hard.

    Saute the onion in half the butter until softened. Stir in the rice until well coated. Pour over the boiling chicken stock, cover the pand with a lid and cook for 8 minutes over a high heat. Stir in the chicken, reduce the heat and cook, covered for about 12 minutes or until all the stock has been absorbed.

    Meanwhile, melt the remaining butter in a small saucepan, add the tomatoes puree and sauté for 2-3 minutes. Stir in the cheese until melted and the corn flour water mnix, then stir the tomato and cheese mixture into the cooked rice.

    Fragrant chicken stock

    A couple of chicken drumstick bones
    3 carrots, peeled
    1 parsnip, peeled
    1 leek, washed
    3 big celery stick, washed
    small bunch of parsley
    1 sprig thyme
    1 bay leaf
    3 cores of apples
    2 litres (3 ½ pints) of boiling water
    4 black peppercorns
    2 chicken breast or chicken tenderloin

    I use organic chicken tenderloin more than the breast because the tenderloin has more protein and vitamin B12, which chicken breast doesn’t have that much and tend to be really dry after cook. But it’s up to you.

    Put the bones into a large, heavy-base saucepan. Roughly chop all the vegetables and add to the pan together with the herbs and peppercorns. Pour over the water, bring to the boil and then remove all the surface sediment with a slotted spoon. Put the meat in. Half cover the pan and simmer gently for 1 ½ hours or until the meat turn white and the liquid is reduce by half.

    Allow to cool, then leave in the fridge overnight. Remove any congealed fat from the top in the morning. Strain the chicken and vegetables to make the stock. Take out the meat and use as desire.[hr] msLindy sjaminah waktu pertama2 banget teething juga ileran deras banget. aku selalu pakaiin dia bib. kalo gak bener kata kamu bisa ganti baju terus. dan pipi dia merah banget dan pas detik2 giginya mau keluar, dia mukanya yang bete gitu dan gak ada gairah mau ngapa2in. kasian deh aku liatnya.

    Aku belom pernah kasih Sjaminah orange juice. Belom berani. Tapi baby orange dia suka banget. Sayang skr lagi gak musim. Disini musimnya sekitar Juni-Juli gitu (winter).

  15. #15
    Permanent Resident chylpester's Avatar
    Join Date
    May 30, 2007
    Location
    jakarta
    Posts
    733
    Mentioned
    12 Post(s)
    Tagged
    0 Thread(s)

    Default RE: Menu Baby foods & Milk Powder

    miss_chino..thanx ya resepnya! berguna banget, anak gw jg suka ikan salmon, tapi dasar gw gak seneng masak, jadi ya gak ada variasi untuk salmonnya. yg lain kalo ada lg mau dong Hidden Content TIA!

Page 1 of 532 1 2 3 11 51 101 501 ... LastLast

Similar Threads

  1. Replies: 184
    Last Post: Jun 6, 2018, 09:11 AM
  2. Mom & Baby Yoga / Baby Om
    By mizOrange in forum Activities & Fun
    Replies: 11
    Last Post: Aug 8, 2016, 03:01 PM
  3. [Recipe] Baby Food NO CHIT CHAT
    By DesZeLL in forum Meal Time!
    Replies: 71
    Last Post: Feb 25, 2016, 11:59 PM
  4. Baby Sign Language and Baby Language
    By sLesTa in forum School's Cool
    Replies: 39
    Last Post: May 10, 2015, 10:06 AM
  5. Discussion about Movies & Premiere (with lots of pics!)
    By candrakirana in forum Entertainment Guide
    Replies: 257
    Last Post: Apr 10, 2015, 09:43 PM